Transfer Piutang


Transfer dilakukan dengan:
*Secured borrowing
*Sale of receivable : sales without guarantee or sales with guarantee

1. Secured borrowing
Pencatatan dan penagihan piutang dilakukan oleh perusahaan, perusahaan menerbitkan notes, kemudian notes ini dibayar setelah perusahaan menagih piutang.
Pada July 1, 2002 Coraline Co. menjaminkan piutangnya dengan nilai total piutang $300.000 kepada bank untuk memperoleh pinjaman dalam bentuk wesel bayar $200.000 dengan tingkat bunga 12%. Bank menetapkan 1% dari piutang sebagai finance charge. Coraline melakukan pembayaran atas pinjaman tersebut setiap bulannya sejalan dengan penagihan piutangnya.
Saat menerima pinjaman:
Cash 197.000
Finance charge (1% X 300.000) 3.000
             Notes payable            200.000

Selama bulan Juli, jumlah piutang yang dikumpulkan $180.000 dikurangi cash discount $1.000. Sales return selama bulun Juli $2.000
Cash 179.000    
Sales discount 1.000  
Sales return 2.000  
              Accounts receivable 182.000

Membayar kepada bank atas pinjaman ditambah dengan bunga pada 1 Agustus
Interest expense (200.000 x 12% x 1/12) 2.000  
Notes payable 179.000 `  
               Cash 181.000  

Menerima sisa atas piutang yang ada dimana $800 dihapuskan karena tidak dapat ditagih;  
Cash 117.200  
Allowance for bad debt 800  
               Accounts receivable (300.000 - 182.000) 118.000

Melakukan pembayaran atas sisa pinjaman ditambah bunga pada 1 September
Interest expense (21.000 x 12% x 1/12) 210  
Notes payeble (200.000 - 179.000) 21.000  
              Cash 21.210 .

2. Sale of receivables without guarantee
• Keuntungan (bunga) dan kerugian (piutang tak tertagih) pindah dari penjual ke pembeli  
• Ada gain/loss yang didapat dengan membandingkan book value A/R yang dijual dengan hasil penjualan  
• Penjual harus memberi jaminan jika ada returA/R
PT PSAK menjual sebuah accounts receivable dengan harga $90.000. Pembeli menahan 10% untuk mengantisipasi adanya retur dan discount. Account receivable yang dijual nominal $100.000 dan perusahaan telah membentuk  allowance for bad debt sebesar $3.000. Maka jurnal yang dibuat sehubungan dengan transaksi tersebut adalah:
Cash  81.000
Receivable from factor 9.000
Loss from factoring A/R 7.000  
Allowance for bad debt 3.000
              Accounts receivable 100.000
Jika ternyata terdapat retur dan discount, maka PT PSAK akan menjurnal:
Cash 9.000
              Receivable from factor 9.000  

3. Sale of receivables with guarantee/recourse (dengan tanggung renteng)
Penjualan receivable dengan jaminan, memberikan hak bagi pembeli untuk menagih kepada penjual jika nantinya receivable tersebut tidak dapat ditagih.  
Transfer piutang dapat diperlakukan sebagai sale jika terpenuhi syarat-syarat sebagai berikut:
• Transferor menyerahkan pengendalian terhadap manfaat ekonomis piutang di masa mendatang  
• Besaran kewajiban transferor dapat diestimasikan secara rasional  
• Transferee tidak meminta transferor untuk membeli kembali piutang kecuali dengan syarat recourse  
PT A menjual accounts receivable dengan harga $90.000. Pembeli menahan 10% untuk mengantisipasi adanya retur dan discount. Account receivable yang dijual nominal $100.000 dan perusahaan telah membentuk allowance for bad debt sebesar $3.000. Jika penjualan tersebut with recourse dan kewajiban PT A diestimasi sebesar $4.000, maka jurnal yang dibuat adalah:  
Cash   81.000  
Receivable from factor 9.000  
Loss from factoring A/R 11.000
Allowance for bad debt 3. 000
               Accounts receivable 100.000
               Recourse obligations 4.000
Jika ternyata debitur tidak membayar sebagian besar kewajibannya kepada factor, PT A harus menanggung $5.000 dan PT A menerima hak-haknya, maka jurnal yang dibuat:
Cash 4.000
Loss from factoring A/R 1.000
Recourse obligations 4.000
                Receivable from factor 9.000

Soal Transfer Piutang
1. F 'n F inc menjual receivable miliknya bernilai $5,000 kepada C 'n C finance seharga $4,500 dengan recourse $500. Untuk menghindari adanya sales return and allowance C 'n C menahan 5% dari harga beli. F 'n F inc telah membuat penyesuaian untuk piutang tak tertagih pada piutang yang dijual sebesar $200. Bagaimana jurnal yang diperlukan?
a. Dr Cash 4,275
   Dr Receivable from factor 225
   Dr Allowance for bad debt 200
   Dr Loss from factoring A/R 300
                 Cr Accounts receivable 5.000
b. Dr Cash 4,275
   Dr Receivable from factor 225
   Dr Allowance for bad debt 200
   Dr Loss from factoring A/R 800
                 Cr Accounts receivable 5.000
                 Cr Recourse obligations 500
c. Dr Cash 4,275
   Dr Receivable from factor 225
   Dr Loss from factoring A/R 1,000
                 Cr Accounts receivable 5.000
                 Cr Recourse obligations 500
d. Dr Cash 4,275
   Dr Receivable from factor 425
   Dr Loss from factoring A/R 800
                 Cr Accounts receivable 5.000
                 Cr Recourse obligations 500

2. Oasis development Co. menjual tanah kepada Rusty Pellican. Oasis menerima pembayaran dengan notes receivable jangka waktu lima tahun dengan nilai jatuh tempo $35,247 dan tidak ada suku bunga yang ditetapkan. Tanah tersebut biaya awalnya $14,000. Pada tanggal penjualan tanah memiliki nilai pasar wajar sebesar $20,000. Bagaimana Oasis mencatat penjualan tersebut?
a. Dr Notes receivable 35,247
   Cr Land 14,000
   Cr Gain on sale of land 21,247
b. Dr Notes receivable 20,000
   Cr Land 14,000
   Cr Gain on sale of land 6,000
c. Dr Notes receivable 20,000
   Cr Land 20,000
d. Dr Notes receivable 35,247
    Cr Land 35,247
   
Kunci Jawaban
  1. b
  2. b

Sumber: Modul Siap UKS PSAK STAN 2011

salam clicker...



Share on Google Plus

About pustakaclicker

Pustakaclicker adalah web berbagi ilmu terutama perpajakan serta segala macam tutorial. Semua yang saya tulis adalah pendapat pribadi saya jika tidak disertai sumber dan tidak ada hubungannya dengan institusi.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar :